Site icon Angkara

Borneo FC menolak melepas pemain untuk Piala Asia U-23

Borneo FC tolak lepas pemain untuk Piala Asia U-23

Jakarta (ANTARA) – Setelah klub Persija Jakarta menolak melepas pemainnya, kini Borneo FC juga menolak melepas pemain Timnas Indonesia U-23 yang akan berlaga di Piala Asia U-23 2024.

Kita tahu, prestasi terbaik seorang atlet adalah ketika mampu membela timnas, tulis Manajer Borneo FC, Dandri Dauri, seperti dikutip dari laman media sosialnya, Senin.

Dandri menjelaskan, klub berjuluk Pesut Etam itu masih membutuhkan sejumlah pemain untuk berlaga di Liga 1 dan menjaga skuad agar bisa tampil di Seri Championshop dengan komposisi tim lengkap.

“Saat ini kami membutuhkan kekuatan seluruh pemain. Tugas pemain adalah menjaga posisi klub di puncak klasemen, agar bisa tampil di Championship Series,” tulis Dandri.Baca juga: Pelatih Persija Keberatan Lepas Pemainnya untuk Piala Asia U-23,

Tiga pemain Borneo FC dikabarkan masuk radar Shin Tae-yong untuk diboyong ke Qatar. Mereka adalah Fajar Fathurrahman, Komang Teguh Trisnanda, dan M Taufani.

Saat ini Borneo FC berada di puncak klasemen Liga 1 dengan mengoleksi 54 poin dari 16 kemenangan, enam kali imbang, dan hanya dua kali kalah.

Dengan sepuluh pertandingan tersisa, Borneo FC menjadi tim dengan peluang terbaik untuk mengamankan posisi empat besar dan melaju ke Championship Series.Sementara Piala Asia U-23 akan berlangsung mulai 15 April. Indonesia tergabung di grup A bersama tuan rumah Qatar, Yordania, dan Australia.

Baca juga: Klasemen Liga 1 Indonesia: Borneo FC Semakin Kuat di Puncak

Wartawan : Fajar Satriyo
Redaktur: Irwan Suhirwandi
Hak Cipta © ANTARA 2024

Exit mobile version