Site icon Angkara

Arsenal Pernah Digeprek Bayern Munchen 10-2, Mikel Arteta: Yang Lalu Biarlah Berlalu!

[ad_1]

Bola.net – Manajer Arsenal, Mikel Arteta, tak mau khawatir dengan rekor buruk Arsenal saat bertemu Bayern Munich. Katanya biarlah masa lalu berlalu.

Dini hari tadi, Arsenal akan menggelar laga krusial di Emirates Stadium. Tim asal London Utara itu akan menjamu Bayern Munich pada leg pertama babak perempat final Liga Champions 2023/2024.

Arsenal sendiri punya rekor buruk saat terakhir kali bertemu Bayern Munich di Liga Champions. Saat itu, Arsenal kalah agregat 10-2 melawan Die Roten di babak 16 besar Liga Champions 2016/2017.

Arteta sendiri menegaskan tak khawatir dengan catatan masa lalu Arsenal dan Bayern Munich. “Itu [kekalahan 10-2 lawan Bayern] adalah sejarah masa lalu,” kata Arteta.

Lihat komentar lengkap manajer di bawah.

1 dari 4 halaman

Sudah berbeda

Arsenal saat bertemu Brighton di pekan ke-32 Liga Inggris 2023/2024 (c) AP Photo/Dave Shopland
Menurut Arteta, sudah tidak relevan lagi membawa hasil tujuh tahun lalu sebagai bahan perbandingan pertemuan kedua tim musim ini.

Ia mengatakan Arsenal saat ini berbeda dengan Arsenal tujuh tahun lalu, sehingga ia yakin hasilnya akan berbeda.

“Kalau melihat sejarah kompetisi ini, maka semuanya jelas. Kami sudah membuktikan diri bahwa kami sudah berkembang dibandingkan kami di masa lalu,” sambung Arteta.

2 dari 4 halaman

Bukan Pertandingan yang Mudah

Pemain Arsenal Martin Odegaard dan Kai Havertz melakukan selebrasi pada laga Arsenal vs Luton Town di Liga Inggris 2023/2024, Kamis (4/4/2024) dini hari WIB. (c) Foto AP/Frank Augstein
Lebih lanjut Arteta menegaskan, Bayern Munich bukanlah lawan yang mudah dikalahkan timnya pada laga kali ini.

Meski demikian, ia menegaskan timnya akan berjuang sekuat tenaga untuk bisa meraih kemenangan di laga kali ini.

“Banyak hal yang kami pelajari dalam beberapa bulan terakhir. Laga ini menjadi tantangan bagi kami, sehingga kami sangat antusias untuk menjadi bagian dari laga ini,” tutupnya.

3 dari 4 halaman

Momentumnya Bagus

Kai Havertz pada laga Arsenal vs Luton Town pekan ke-31 Premier League (c) AP Photo/Dave Thompson
Arsenal sendiri sedang dalam momentum bagus jelang menghadapi Bayern Munich.

The Gunners tidak terkalahkan dalam tujuh pertandingan terakhirnya di semua kompetisi dengan enam kemenangan dan satu hasil imbang.

[ad_2]

Source link

Exit mobile version